Ubud, Bali May 1-5, 2024

Yoga Dance Music Healing

Buy Tickets now See Schedule

Blog

Kenali “Tujuh Kesaktian” Dalam Diri Anda

Dalam dunia yoga, istilah Tujuh Cakra tentu sudah sangat familiar. Siapapun yang mempelajari yoga mau-tidak mau akan berurusan dengan terminologi itu. Uniknya, bagi masyarakat awam dan yoga pemula, terminologi Tujuh Cakra seringkali berhenti dalam hal-hal mistis. Mereka menganggap hal tersebut semata-mata adalah sebuah “kesaktian” yang tidur dalam diri manusia dan harus dibangkitkan. Tidak sepenuhnya salah, karena memang Tujuh Cakra hanya dimiliki oleh manusia dan berdampak sangat luar biasa bagi keberadaan manusia.

Tentu amat sangat dimaklumi jika para yogi yang hidup ribuan tahun yang lalu memiliki instrumen yang sangat terbatas untuk menjelaskan Tujuh Cakra, di luar dari sesuatu yang berhubungan dengan “mistis” dan “kesaktian”. Untunglah dunia kesehatan modern, berhasil mengkonfirmasi keberadaan-nya secara ilmiah. Mereka mengenali bahwa “cakra” yang dimaksudkan oleh para yogi tidak lain adalah kelenjar-kelenjar endokrin yang memegang peranan kritikal bagi tubuh manusia yang tentu akan sangat menentukan keberadaan manusia. Perpaduan antara kebijakan East dan science-nya West memang terbukti menghasilkan sesuatu yang luar biasa bagi peradaban umat manusia.

Berikut cakra-cakra tersebut dalam sekilas..

Cakra pertama. Muladhara.

Berhubungan dengan insting dasar bertahan hidup atau sesuatu yang sifatnya fisik. Dengan kelenjar utama adalah adrenalin.

Cakra Keuda. Swadistana.

Berhubungan dengan gairah atau sesuatu yang berhubungan dengan seksualitas. Kelenjar yang mempengaruhinya adalah Gonad (ovarium, testikel)

Cakra Ketiga. Manipura.

Berhubungan dengan aspek ego manusia. Kelenjar yang memgang peranan utama adalah Pankreas.

Cakra Keempat. Anahata.

Berhubungan dengan cinta dan semangat. Kelenjar yang memgang peranan adalah kelenjar yang berada dekat jantung yaitu Thymus.

Cakra Kelima. Visuddhi.

Berada di pangkal leher dan berhubungan dengan komunikasi. Kelenjar yang memgang peranan adalah Tiroid dan Paratiroid.

Cakra Keenam. Ajna.

Letaknya di dahi. Berhubungan dengan hal-hal seperti intuisi dan imajinasi. Sementara kelenjar yang memagang peranan adalah Pineal.

Cakra Ketujuh. Sahasrara.

Letaknya di ubun-ubun kepala dan berhubungan dengan sesuatu yang bersifat spiritual. Kelenjar yang mempengaruhi adalah Pituitari.

Di hari ke-4 BaliSpirit Festival 2013, Les Leventhal, seorang instruktur yoga internasional yang telah mengajar yoga diseluruh dunia, mengajarkan peserta workshop tentang ketujuh cakra tersebut, teristimewa cakra ke-4 yaitu Anahata.

Setelah panitia membongkar panggung karena jumlah peserta yang membludak dan memastikan setiap peserta mempadapat “space” yang cukup untuk berlatih, Les pun segera mengawali workshop dengan pembahasan singkat mengenai ketujuh cakra dan apa pengaruhnya dalam diri manusia. Setelah itu dalam alunan musik western yang mengasyikkan, dengan gayanya yang khas Les kemudian memusatkan latihan workshop pada pose-pose “membuka dada”.

Bhujangasana (Cobra), Urha Mukha Swanasana (Upward Facing Dog), dan pose-pose back bend seperti Urdha Mukha Dhanurasana (kayang), Salabhasana (pose Belalang) segera mewarnai workshop yang mengambil tempat di salah satu sudut Purnati Resort yang indah, yaitu “The Groove” itu, dengan sama sekali tidak melupakan gelak-tawa yang menjadi salah satu ciri khas seorang Les Leventhal. Laugther, Love and Integrity (*)

Written by : Made Teddy Artiana

FOLLOW US

Subscribe to RSS Feed

Latest Posts

TAGS

ARCHIVES